Babinsa Koramil 423-01/Ketahun Hadiri Kegiatan Titik Nol Pembangunan Desa Sumber Mulya TA 2025 - Kodim 0423/BU

Babinsa Koramil 423-01/Ketahun Hadiri Kegiatan Titik Nol Pembangunan Desa Sumber Mulya TA 2025


Bengkulu Utara — Danramil 423-01/Ketahun Kapten Inf Yudi Triawan yang diwakili Babinsa Serka Syarifuddin menghadiri kegiatan penetapan titik nol pembangunan Desa Sumber Mulya Tahun Anggaran 2025, pada Senin (1/12/2025) di Kecamatan Pinang Raya, Kabupaten Bengkulu Utara.

Kegiatan tersebut merupakan langkah awal dimulainya pembangunan fisik yang bersumber dari Dana Desa TA 2025. Kegiatan tersebut juga dihadiri Camat Pinang Raya yang diwakili Kasi PMD Sulistyo Hadi, Kepala Desa Sumber Mulya Aris Susilo bersama perangkatnya, Ketua BPD Sutarmi beserta anggota, para pendamping desa Udi dan Edo, serta tokoh masyarakat Sabar.

Babinsa Serka Syarifuddin menyampaikan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat bertujuan memastikan pelaksanaan pembangunan berjalan transparan, tepat sasaran, serta memberi manfaat langsung bagi warga.

Melalui musyawarah dan pengecekan lapangan, pemerintah desa menetapkan dua fokus pembangunan pada tahap ini, yakni pembangunan cor blok dengan ukuran 3 x 55 meter di Dusun II serta pembangunan satu titik sumur gali.

Dengan dimulainya pekerjaan fisik tersebut, Pemerintah Desa Sumber Mulya optimis pembangunan infrastruktur tahun ini dapat meningkatkan kualitas layanan publik dan meningkatkan kesejahteraan warga Sumber Mulya.
KODIM 0423/BU Letkol Czi Muhamad Jumali,S.T.,M.MT.

Belum ada Komentar untuk "Babinsa Koramil 423-01/Ketahun Hadiri Kegiatan Titik Nol Pembangunan Desa Sumber Mulya TA 2025"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel